Pages

Meditate

Yosua 1:1-9
Sesudah Musa hamba TUHAN itu mati, berfirmanlah TUHAN kepada Yosua bin Nun, abdi Musa itu, demikian:
"Hamba-Ku Musa telah mati; sebab itu bersiaplah sekarang, seberangilah sungai Yordan ini, engkau dan seluruh bangsa ini, menuju negeri yang akan Kuberikan kepada mereka, kepada orang Israel itu.
Setiap tempat yang akan diinjak oleh telapak kakimu Kuberikan kepada kamu, seperti yang telah Kujanjikan kepada Musa.
Dari padang gurun dan gunung Libanon yang sebelah sana itu sampai ke sungai besar, yakni sungai Efrat, seluruh tanah orang Het, sampai ke Laut Besar di sebelah matahari terbenam, semuanya itu akan menjadi daerahmu.
Seorangpun tidak akan dapat bertahan menghadapi engkau seumur hidupmu; seperti Aku menyertai Musa, demikianlah Aku akan menyertai engkau; Aku tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau.
Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, sebab engkaulah yang akan memimpin bangsa ini memiliki negeri yang Kujanjikan dengan bersumpah kepada nenek moyang mereka untuk diberikan kepada mereka.
Hanya, kuatkan dan teguhkanlah hatimu dengan sungguh-sungguh, bertindaklah hati-hati sesuai dengan seluruh hukum yang telah diperintahkan kepadamu oleh hamba-Ku Musa; janganlah menyimpang ke kanan atau ke kiri, supaya engkau beruntung, ke manapun engkau pergi.
Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung.
Bukankah telah Kuperintahkan kepadamu: kuatkan dan teguhkanlah hatimu? Janganlah kecut dan tawar hati, sebab TUHAN, Allahmu, menyertai engkau, ke manapun engkau pergi."

Mau nilai sekolah kalian meningkat? Mau hasil kerja keras kalian berbuahkan hasil? Mau mengalami keberhasilan-keberhasilan dalam hidup ini? Ada jawabannya disini, yaitu
renungkanlah Firman Tuhan siang dan malam. Di Yosua 1:8, jelas sekali tertulis perintah Tuhan kepada Yosua untuk selalu merenungkan Firman Tuhan agar ia selalu berhati-hati dalam bertindak sesuai dengan segala yang tertulis dalam Firman Tuhan tersebut. Dan ketika kita setia pada perintah Tuhan, janji Tuhan iya dan amin, yaitu perjalanan kita akan berhasil dan beruntung. Dalam kitab Yosua ini diceritakan kalau Yosua selalu memegang teguh Firman Tuhan sampai dia mati. Dan pada kenyataanya, Yosua berhasil membawa bangsa Israel masuk ke Tanah perjanjian.
Dashyat bukan? Karena itu, teruslah setia dan rajin untuk merenungkan Firman Tuhan siang dan malam. Siapkan waktu khusus untuk membaca Firman Tuhan karena dengan adanya
waktu khusus, kalian bisa lebih teratur membacanya. Saya percaya kalian akan mendapatkan banyak pelajaran yang akan sangat berguna untuk menjalani kehidupan ini.

Yosi Budiarto

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

No comments:

Post a Comment