Pages

Absolut sincerity!



1 Yohanes 3: 16-19
Demikianlah kita ketahui kasih Kristus, yaitu bahwa Ia telah menyerahkan nyawa-Nya untuk kita; jadi kitapun wajib menyerahkan nyawa kita untuk saudara-saudara kita.
Barangsiapa mempunyai harta duniawi dan melihat saudaranya menderita kekurangan tetapi menutup pintu hatinya terhadap saudaranya itu, bagaimanakah kasih Allah dapat tetap di dalam dirinya?
Anak-anakku, marilah kita mengasihi bukan dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan dalam kebenaran.
Demikianlah kita ketahui, bahwa kita berasal dari kebenaran. Demikian pula kita boleh menenangkan hati kita di hadapan Allah,

1 Yohanes 3:18 – “Anak-anakku, marilah kita mengasihi bukan dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan dalam kebenaran.” Ada banyak orang bisa berkata mencintai atau mengasihi seseorang, namun tidak terlihat dari tindakan mereka. Bisa berkata peduli, tapi menghilang ketika dibutuhkan. Seringkali saya
berdoa minta dipenuhi kasih seperti Yesus supaya bisa menjadi berkat bagi orang-orang di sekitar, lalu saya juga bertanya seperti apa sih sebenarnya hal kasih yang tidak bisa dilihat mata ini. Dan jawabannya sangat straight forward “1 Korintus 13:4-7”, ayat ini yang diingatkan pada saya. Ayat ini menjelaskan elemen-elemen kasih. Sabar, murah hati, tidak cemburu. Tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Tidak bersukacita karena ketidakadilan. Menutupi segala sesuatu, percaya, mengharapkan, dan sabar akan segala sesuatu. Dari setiap elemen itu sangat nyata bahwa semuanya merupakan kata kerja aktif yang berarti sangat berhubungan dengan tindakan-tindakan nyata. Mari kita
start action yang berbeda hari ini. Tawarkan bantuan, hubungi teman, atau at least menyapa dan tersenyum.

Yosi Budiarto

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

No comments:

Post a Comment